Selain mengembangkan komponen fisik senam irama berpotensi dapat mengembangkan

2. Selain mengembangkan komponen fisik, senam ritmik berpotensi untuk mengembangkan?…….
3. Fase–fase dalam senam irama yaitu?……
4. Senam irama merupakan suatu aktivitas olahraga yang menyalurkan rasa?……
5. Kompenen fisik yang dihasilkan dari kegiatan senam ritmik adalah?……

 

Jawaban

  1. Melakukan senam irama secara teratur akan mengembangkan komponen fisik dan juga kebugaran jasmani.
  2. Dalam senam irama, fase-fasenya adalah fase pemanasan, fase inti, dan fase pendinginan.
  3. Rasa yang disalurkan ketika melakukan aktivitas senam irama adalah rasa keindahan atau rasa seni.
  4. Melakukan senam irama secara teratur akan meningkatkan komponen fisik yang berupa kelentukan dan kelincahan tubuh.

 

Pembahasan

Senam irama adalah salah satu aktivitas olahraga yang termasuk dalam cabang olahraga senam. Dalam pelaksanaannya, senam irama akan menggunakan irama yang dihasilkan oleh iringan. Irama ini akan digunakan sebagai acuan dan pedoman bagi para peserta senam irama untuk melakukan gerakannya. Maka dari itu, senam irama adalah salah satu aktivitas olahraga yang bisa memunculkan keindahan gerakan apabila gerakan dari para peserta senam irama dilakukan dengan selaras dengan irama yang dihasilkan oleh iringan. Ada beberapa fase yang akan dilakukan dalam senam irama.

BACA JUGA  Berikut ini yang bukan merupakan contoh limbah lunak anorganik adalah

Berikut adalah fase dalam senam irama:

  • Fase pemanasan: fase dalam senam irama yang diperlukan untuk mempersiapkan otot-otot dalam tubuh sebelum melakukan gerakan inti. Tujuan utama dari fase pemanasan ini adalah untuk mengurangi resiko terjadinya cedera ketika melakukan gerakan inti. Fase pemanasan dalam senam irama ini bisa dilakukan dengan melakukan peregangan atau stretching dan juga bisa dilakukan dengan melakukan gerakan jalan di tempat. Gerakan peregangan termasuk dalam pemanasan statis dan gerakan jalan di tempat termasuk dalam pemanasan dinamis.
  • Fase inti: fase dalam senam irama yang merupakan gerakan-gerakan inti dalam senam irama, seperti gerakan ayunan lengan dan juga langkah kaki. Selain itu, gerakan inti dalam senam irama juga kerapkali mengkombinasikan gerakan ayunan lengan dan langkah kaki sehingga bisa menghasilkan rangkaian gerakan yang lebih rumit.
  • Fase pendinginan: fase dalam senam irama yang dilakukan setelah gerakan inti. Tujuan dari fase pendinginan ini adalah untuk mengembalikan denyut nadi secara teratur. Selain itu, fase pendinginan ini juga bisa mengurangi resiko terjadinya cedera setelah kita melakukan gerakan inti. Sama seperti pada fase pemanasan, gerakan yang dilakukan dalam fase pendinginan ini juga bisa berupa gerakan peregangan dan juga gerakan jalan di tempat. Namun, pada fase pendinginan gerakan yang paling sering dilakukan adalah gerakan peregangan.