Kerajinan fiberglass dibuat dengan cara

Kerajinan fiberglass dibuat dengan cara…..

 

Jawaban

Setiap teknik yang kita gunakan untuk membuat kerajinan harus disesuaikan dengan bahan dasar yang kita gunakan. Teknik yang digunakan untuk membuat kerajinan dengan bahan dasar fiberglass adalah teknik cor atau teknik cetak.

 

Pembahasan

Kerajinan adalah salah satu jenis dari karya seni yang dibuat dengan mengandalkan keterampilan tangan yang ada pada diri seorang pengrajin. Pada dasarnya, ada berbagai jenis teknik yang bisa kita gunakan untuk membuat suatu karya kerajinan. Namun, teknik yang akan kita gunakan ini harus bisa kita sesuaikan dengan bahan dasar yang kita gunakan untuk membuat suatu kerajinan karena setiap bahan bisa dibilang membutuhkan teknik pembuatan yang berbeda-beda.

Berikut adalah beberapa jenis teknik pembuatan kerajinan:

  • Teknik cor: teknik pembuatan kerajinan yang dilakukan dengan cara melelehkan bahan dasar dan kemudian dituangkan pada suatu cetakan. Salah satu contoh bahan dasar yang bisa digunakan adalah fiberglass.
  • Teknik pahat: teknik pembuatan kerajinan yang dilakukan dengan cara mengurangi permukaan dari bahan dasar secara perlahan menggunakan alat pahat dan martil. Bahan dasar yang bisa digunakan adalah kayu.
  • Teknik pijat: teknik pembuatan kerajinan yang dilakukan dengan cara mengubah bentuk dari bahan dasar menggunakan tangan. Bahan dasar yang bisa digunakan adalah plastisin.
BACA JUGA  Jelaskan pengertian napza dan sebutkan jenis-jenisnya?

 

Kesimpulan

Bisa disumpulkan bahwa, Teknik yang digunakan untuk membuat kerajinan dengan bahan dasar fiberglass adalah teknik cor atau juga disebut tehnik cetak.